Sabtu, 31 Agustus 2013

SYAWALAN KELUARGA BESAR SMK PARIWISATA BANTUL DENGAN PEJABAT PEMERINTAH KAB. BANTUL

24 Agustus 2013. SMK Pariwisata Bantul dengan Pejabat Pemerintah Kabupaten Bantul, diantaranya telah hadir Bapak Kepala Dinas Pariwisata, Perwakilan DIKMENOF Kabupaten Bantul, Bapak Ibu Camat Bambanglipuro, Pundong, dan Kretek, serta Pejabat-pejabat dari rekanan kerja SMK Pariwisata, diantaranya dari Total Nusa T&T, dan beberapa Kepala SMP se-wilayah Kecamatan Kretek, Bambanglipuro, dan Pundong.
Dalam kesempatan ini, SMK mengadakan syawalan bersama dalam rangka mempererat kerjasama antara SMK dengan pejabat Pemerintah serta dengan SMP di lingkungan SMK.


 Dalam pra-acara ananda Novi dan Kristi membacakan ayat suci Al-Quran beserta saritilawahnya, yang kemudian diikuti acara-acara selanjutnya, diantaranya menyanyikan lagu Indonesia Raya. Beberapa sambutan diberikan oleh Bapak Kepala SMK Pariwisata, Sukarno S.Pd. Beliau merasa sangat tersanjung, begitu besar perhatian Bapak Ibu Pejabat dalam memacu dalam rangka meningkatkan perkembangan SMK Pariwisata Bantul. Sambutan hangat juga diberikan oleh Bapak Kepala Dinas Pariwisata Bantul, yang memberikan stimulus, dan beberapa solusi agar SMK Pariwisata Bantul dapat berkembang pesat sejajar dengan perkembangan pariwisata di Kabupaten Bantul, DIY, dan Indonesia pada umumnya. Camat Bambanglipuro juga memeberikan dorongan sepenuhnya dan siap membantu segala upaya yang dilakukan SMK sehingga dapat go public.


Dalam acara istirahat, beberapa siswi juga tak kalah lincahnya untuk memberikan suguhan dalam irama tarian dari Serambi Mekah yaitu tari Saman, dibawakan ananda Puput, Danifiki, dan Ika Ayu. Beberapa siswi lain juga membawakan tarian tradisional Jogjakarta karya guru seni SMK, Bapak Wasis S.Sn yang memang piawai mengolah gerak dalam iringan musik tradisional Jawa.
Di akhir acara, dilengkapi dengan pembagian sertifikat untuk peserta pemenang lomba membaca Al-Quran, Adzan, dan Kaligrafi dalam rangka kegiatan Pesantren Kilat yang diadakan pada bulan Ramadhan. "PeWe

1 komentar: